TAPANULI SELATAN – Waka Polres Tapanuli Selatan (Tapsel), Kompol Rapi Pinakri, SH, SIK, MH, menghadiri rapat paripurna pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan Pimpinan DPRD periode 2024-2029, pada Kamis (07/11/2024) pagi.
Waka Polres hadir dalam rapat paripurna pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan Pimpinan DPRD periode 2024-2029 ini dalam rangka mewakili Kapolres Tapsel, AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH. Rapat berlangsung di Ruang Sidang Gedung DPRD Tapsel.
Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kota Padangsidimpuan, Silvianingsih, SH, MH, memandu pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan Pimpinan DPRD Tapsel periode 2024-2029 tersebut.
Sebelumnya, Sekretaris DPRD Tapsel, Darwin Dalimunthe, membacakan surat keputusan Gubernur Sumut No.188.44/679/Kpts/2024, tertanggal 25 Oktober 2024. Yakni, tentang peresmian pengangkatan Pimpinan DPRD Tapsel masa jabatan 2024-2029.
Adapun yang dilantik menjadi Ketua DPRD Tapsel yakni, Rahmat Nasution, SSos, dari Fraksi Partai Golkar. Lalu, Wakil Ketua DPRD Tapsel, Abdul Basith Dalimunthe, SH, dari Fraksi Partai Gerindra dan Borkat, SSos, dari Fraksi PAN.
Usai pelantikan, Kompol Rapi Pinakri, mengucapkan selamat bekerja mengemban amanah sebagai wakil rakyat kepada para Pimpinan DPRD Tapsel periode 2024-2029 tersebut. Ia mendoakan, semoga para Pimpinan DPRD Tapsel nanti amanah dalam memperjuangkan aspirasi rakyat.
“Kami ucapkan selamat dan sukses kepada para Pimpinan DPRD Tapsel periode 2024-2029. Semoga amanah dan nantinya dapat bersinergi dengan seluruh unsur pemerintahan daerah, terutama Kepolisian. Yakni, dalam rangka mewujudkan Harkamtibmas di Kabupaten Tapsel,” kata Waka Polres.