PADANG LAWAS UTARA – Menjelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024, personel Polsek Dolok, menggelar razia cipta kondisi dengan tujuan untuk mengantisipasi kriminalitas di wilayah hukumnya, Rabu (20/11/2024) malam.
Polsek Dolok, menggelar razia cipta kondisi mengantisipasi kriminalitas ini dengan sasaran tindak pidana Curas, Curanmor, dan narkoba. Razia ini, berlangsung di Jalan Lintas Desa Sipiongot, Kecamatan Dolok, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta).
Kapolsek Dolok, Iptu Suhardi, SH, menjelaskan, pihaknya melakukan pemeriksaan dan memberikan imbauan kepada pengemudi roda 2 dan 4 supaya tetap waspada saat mengemudikan kenderaan. Pihaknya, juga meminta pengguna jalan tidak ugal-ugalan saat mengemudikan kenderaan.
“Kami juga mengimbau pengendara agar tetap mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan tidak melakukan balap liar. Karena, hal tersebut dapat membahayakan diri sendiri dan mengganggu pengguna jalan yang lainnya,” terang Kapolsek.
Tak lupa, menurut Kapolsek, pihaknya juga memberikan imbauan ke segenap masyarakat agar ikut serta menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pilkada serentak 2024. Pihaknya menekankan, meski berbeda pilihan, masyarakat tak boleh terpecah belah atau bermusuhan.
“Dari pelaksanaan razia ini, kami tidak menemukan adanya pelaku Curas, Curanmor, ataupun penyalahgunaan narkoba,” pungkas Kapolsek menutup.