Polisi Kawal Penyerahan Surat Suara Pilbup ke KPU Tapsel

TAPANULI SELATAN – Agar berlangsung aman dan lancar, Polisi tampak siaga dalam pengawalan dan pengamanan penyerahan kekurangan surat suara pemilihan Bupati-Wakil Bupati (Pilbup) ke Gudang Logistik KPU Tapanuli Selatan (Tapsel), Rabu (20/11/2024).

Adapun personel Polisi yang mengawal proses penyerahan kekurangan surat suara Pilbup ke Gudang Logistik KPU ini yaitu dari Sat Intelkam Polres Tapsel dan Polsek Sipirok. Pengawalan Polisi ini bertujuan untuk memastikan surat suara sampai dengan aman.

Tampak, Staf KPU Tapsel, Ilhamuddin Pulungan, menerima kekurangan surat suara Pilbup 2024 sebanyak 6.054 lembar. Personel Sat Intelkam dan Staf Bawaslu Tapsel juga menyaksikan penyerahan kekurangan surat suara Pilbup tersebut.

Adapun yang menyerahkan 6.054 lembar kekurangan surat suara Pilbup Tapsel dari dalam dua buah kardus ini yaitu, Koordinator Produksi Harian PT Gramedia, Heriberitus Hastha. Penyerahan berlangsung di Bandara Internasional Kualanamu, Deliserdang.

Kapolres Tapsel, AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, melalui Kasat Intelkam, Iptu Oloan Lubis, SH, mengatakan, usai menerima kekurangan logistik itu, pihak KPU membawa surat suara tersebut ke Gudang Logistik. Hingga tiba di Kabupaten Tapsel, surat suara dalam keadaan aman dan lengkap.

“Selanjutnya, terhadap surat suara yang baru tiba itu akan dilakukan penyortiran dan pelipatan,” terang Kasat.