TAPANULI SELATAN – Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel), AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, melaksanakan pengamanan (Pam) kunjungan kerja (Kunker) Gubernur Sumatera (Sumut), M Bobby Afif Nasution, Senin (17/03/2025) siang.
Dalam kesempatan ini, Gubernur melakukan Kunker di kawasan Jalan Nasional Batu Jomba, Alun-alun Sipirok, Palsabolas, hingga perbatasan Tapsel-Padangsidimpuan. Turut hadir, Kepala Balai Besar Pelaksana Pembangunan Jalan Nasional Sumut, Stanley, ST, MT.
Kemudian, hadir juga Kepala Dinas PUPR Provinsi Sumut, Topan Obaja Putra Ginting, SSTP, MSP, Bupati Tapsel, Gus Irawan Pasaribu, SE, Ak, MM, CA, Wakil Bupati Tapsel, Jafar Syahbuddin Ritonga, MBA, DBA, Dandim 0212/TS, Letkol Arm Delli Yudha Nurcahyo.
Selanjutnya, Kajari Tapsel, Muhammad Indra Muda Nasution, SH, MH, Kepala Dinas PUPR sekaligus Plt Kalaksa BPBD Tapsel, Fachri Ananda Harahap, ST, Kabag Umum Setdakab Tapsel, Sugeng Prioni Siregar, SSTP, MM, serta para PJU dan pimpinan OPD Pemkab Tapsel.
Usai kegiatan, Kapolres mengatakan bahwa, Kunker Gubernur Sumut ini dalam rangka pengecekan kondisi Jalan Lintas di kawasan Batu Jomba dan jalur mudik Idul Fitri 1446 H. Dalam Kunker ini juga diturunkan Kementerian PUPR guna pemantapan perbaikan Jalan Lintas Batu Jomba dan jalur mudik Idul Fitri 1446 H.
“Harapannya, Jalan Lintas Batu Jomba dan jalur mudik di Kabupaten Tapsel dan sekitarnya nanti dapat dilalui kendaraan yang ingin mudik Idul Fitri 1446 H dengan aman dan baik,” jelas Kapolres.