Antisipasi Pencurian, Polres Tapsel Imbau Toke Hati-hati Beli Sawit

TAPANULI SELATAN – Sejumlah personel Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) yang menggelar Patroli mandah di areal PT ANJ Agri Siais, mengimbau para Toke agar waspada dan berhati-hati dalam membeli brondolan sawit, pada Kamis (13/03/2025).

 

Imbauan ini, disampaikan Tim A Patroli mandah Polres Tapsel saat menyambangi dan mendata sejumlah Toke yang biasa mengepul brondolan sawit dari masyarakat di sekitar areal PT ANJ Agri Siais, guna mengantisipasi tindak pidana pencurian.

 

Kapolres Tapsel, AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, melalui Kasi Humas, AKP Maria Marpaung, SE, MM, menyebut, sedangkan Tim B Patroli mandah mengawali tugas dengan menyambangi Lingkungan Binasari, Kelurahan Pardomuan, Kecamatan Angkola Selatan.

 

Di sana, personel menggelar sosialisasi sekaligus imbauan, agar masyarakat tidak melakukan pencurian tandan buah sawit ataupun brondolan milik perusahaan maupun perorangan. Personel, juga mengimbau agar masyarakat menjauhi penyalahgunaan narkotika.

 

“Kemudian, masyarakat diimbau agar menghindari segala jenis permainan judi dan enjaga keamanan serta ketertiban lingkungannya masing-masing,” ungkap Kasi Humas.