Wujud Kebersamaan, Polsek SD Hole Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

Tapanuli Selatan – Sebagai wujud kekompakan dan kebersamaan, Polsek Saipar Dolok (SD) Hole melalui Bhabinkamtibmas, Aipda Karya Bangun, ikut gotong royong bersama warga bersihkan Lingkungan, Kamis (19/1/2023) pagi.

Suasana kebersamaan semakin terasa, saat personel Polsek SD Hole dengan masyarakat melaksanakan gotong royong dengan penuh semangat. Gotong royong meliputi, bersihkan rumput liar di tepi Jalan hingga memunguti sampah, dan lainnya.

Tak lupa, sembari gotong royong yang berjalan di Kelurahan Aek Simotung, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) itu, Aipda Karya memanfaatkan momennya untuk menyelipkan pesan-pesan Kamtibmas ke masyarakat.

“Sembari bekerja, kami mengajak warga untuk terus memupuk sikap gotong royong ini dalam bermasyarakat,” ujar Bhabinkamtibmas.

Menurut Aipda Karya, semangat gotong royong di masyarakat perlu untuk digelorakan. Sebab, jika segala sesuatu pekerjaan melalui gotong royong, maka akan menjadi jauh lebih ringan.

“Kami juga berpesan ke masyarakat, agar kiranya selalu menjaga hubungan yang harmonis antar sesama tetangga. Sebab, kita semua masih bersaudara,” imbuh Aipda Karya.

Dengan sikap saling menghargai sesama tetangga, lanjut Aipda Karya, maka harapan terciptanya suasana Kamtibmas yang aman dan kondusif, akan terus terpelihara dengan baik.

Lebih lanjut, Bhabinkamtibmas meminta warga untuk bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam rangka mengantisipasi atau minimalisir terjadinya tindakan kriminalitas.

“Apabila masyarakat di sini ada mengalami yang namanya gangguan keamanan atau peristiwa tindak pidana, segera hubungi kami. Supaya, kami bisa segera menangani setiap laporan dari masyarakat,” tandasnya menutup.