Sedekah Keliling Kapolres Tapsel Sentuh Masyarakat Pelosok Paluta

PADANG LAWAS UTARA – Program sedekah keliling Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel), AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, selama bulan suci Ramadan 1446 H, sudah menyentuh hingga ke masyarakat di pelosok Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta).

Pada Selasa (18/03/2025), AKBP Yasir didampingi Kapolsek Dolok, AKP Suhardi, SH, melaksanakan sedekah keliling di Desa Binanga Panasahan, Kecamatan Dolok, Kabupaten Paluta. Di sana, AKBP Yasir menyambangi masyarakat pra sejahtera secara door to door.

Selain menyapa dan berbincang dengan masyarakat, AKBP Yasir juga datang membawa uang santunan tali asih berikut paket sembako. Paket sembako ini antara lain berisi, beras 5 Kg, minyak goreng 1 Kg, dan gula pasir 1 Kg.

Turut hadir, Asisten I Pemkab Paluta, Syarifuddin Harahap, SSos, MM, Kasat Lantas Polres Tapsel, AKP Danil Saragih, SH, MH, Kepala UPT PUPR Gunung Tua, Rasuli Siregar, Kasatpol PP Paluta, Indra Saputra Nasution, dan Kapolsek Dolok, AKP Suhardi, SH.

Dalam kesempatan ini, Kapolres mengatakan bahwa, pihaknya hadir membawa sedikit bantuan dan uang santunan demi meringankan beban masyarakat pra sejahtera dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, terutama selama bulan Ramadan 1446 H.

“Kami berharap, bantuan ini jangan dinilai dari sedikit dan banyaknya. Tapi, nilailah dari ketulusan dan keikhlasan kami untuk membantu Ibu-ibu sekalian,” jelas Kapolres.

Komentar