Polisi Penolong, Bhabinkamtibmas Polsek Batangtoru Menolong Seorang Nenek Angkat Galon Air

TapselPolres Tapanuli Selatan (Tapsel) kembali melaksanakan Giat Polisi Penolong Masyaraka   t oleh Bhabinkamtibmas Polsek Batangtoru BRIPTU Wendi Ramono dengan membantu seorang nenek mengangkat galon air, Jumat (20/1/2023).

Terlihat BRIPTU Wendi Ramono mengangkat galon tersebut dengan tulus dan sepenuh hati, bahkan ia rela mengentikan kendaraanya hanya untuk membantu nenek tersebut sebagai polisi penolong masyarakat.

BRIPTU Wendi Ramono mengatakan bahwa hal tersebut adalah giat Polri untuk membantu masyarakat dan menciptakan silaturahmi yang lebih intense.

“Guna menciptakan Kepercayaan masyarakat terhadap Polri sekaligus menjalin hubungan silaturrahmi dengan masyarakat,” ungkapnya.

Bhabinkamtimas Polsek Batangtoru Menolong Seorang Nenek Angkat Galon Air
Bhabinkamtimas Polsek Batangtoru Menolong Seorang Nenek Angkat Galon Air

“Terimakasih kepada bapak polisi, ternyata bapak sangat ramah dan baik,” ujar nenek tersebut.

Selain itu, Bhabinkamtibmas sampaikan pesan-pesan Kamtibmas masyarakat. Ia meminta ke warga binaannya, agar senantiasa menjaga kerukunan dan keharmonisa antar sesama.

“Sehingga, suasana Kamtibmas yang aman dan kondusif dapat tercipta dengan baik di desa ini,” tutur Bhabinkamtibmas.

Bhabinkamtimas Polsek Batangtoru Menolong Seorang Nenek Angkat Galon Air
Bhabinkamtimas Polsek Batangtoru Menolong Seorang Nenek Angkat Galon Air

Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni juga akan mendukung segala tindakan positif dan baik kepada masyarakat yang di lakukan anggotanya, polisi penolong dapat mempererat hubungan Polisi dengan warga dalam hal meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap peran Polri di tengah-tengah masyarakat

“Hal tersebut tidak lain sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat,” pungkasnya.

Komentar