Peringati HAB ke-77, Kapolres Tapsel : Mari Sinergi dalam Melayani Umat

Peringati HAB ke-77, Kapolres Tapsel : Mari Sinergi dalam Melayani Umat


Tapanuli Selatan-
Kapolres, AKBP Imam Zamroni, SIK, MH, mengajak segenap jajaran Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia (RI) khususnya di Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), untuk saling bersinergi dalam rangka memberi pelayanan terbaik kepada umat atau masyarakat.

“Mari kita sama-sama bersinergi dalam melayani umat,” ungkap Kapolres Tapsel pada peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-77, Selasa (3/1/2023) pagi.

Upacara peringatan HAB ke-77 sendiri, berlangsung di Desa Sialagundi, Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapsel. PeringKapolres turut mengapresiasi jajaran Kemenag RI. Sebab, selama ini telah berkontribusi dalam mengakomodir kebutuhan umat, khususnya di bidang keagamaan.

“Sebab, sebagai mana kita ketahui bersama, tugas dari Kemenag RI sangatlah banyak dalam kemaslahatan umat,” sebut Kapolres.

Oleh karena itu, Kapolres mengajak ke segenap jajaran Kemenag RI Kabupaten Tapsel, agar jangan sungkan dan ragu, jika dalam pelaksanaan tugasnya butuhkan peran serta dari Polri. Ia juga mengaku siap mendukung segala program Kemenag RI Kabupaten Tapsel.

“Terakhir, kami ucapkan selamat Hari Amal Bhakti ke-77 tahun 2023. Semoga, Hari Amal Bhakti kali ini menjadi momentum bagi kita semua untuk menyongsong pelayanan umat yang lebih baik lagi,” pungkas Kapolres.

Sebagai informasi, adapun yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada HAB ke-77 kali ini ialah Bupati Tapsel, H Dolly Pasaribu, SPt, MM. Tampak hadir, Kakan Kemenag RI Kabupaten Tapsel Drs H Ihwan Nasution. Danramil Sipirok Kapt Inf AK Harahap.

Kemudian, Kapolsek Sipirok AKP Ismaya. Camat Sipirok Sahruddin Prawira Siahaan. Ketua DMI Kabupaten Tapsel H Ahirul Pane, MA. Wakil Ketua Pengadilan Agama Tapsel Dr Lanka Asmar, SHI, MH. Kepala Cabang Bank BSI Sipirok Bambang Irawadi. MUI Kecamatan Sipirok Idamhuri Siregar dan lainnya.

Komentar