Pada hari Senin, 18 November 2024, sekira pukul 21.00 WIB hingga selesai, Polsek Batang Angkola melaksanakan kegiatan patroli dan razia cipta kondisi di Jalan Lintas Batang Angkola – Padangsidempuan, Kel. Pintu Padang II, dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada Serentak 2024.
Kegiatan dimulai dengan apel bersama yang dipimpin oleh Kapolsek Batang Angkola AKP Armaginda Harahap pada pukul 21.30 WIB. Dalam apel tersebut, Kapolsek mengingatkan anggota untuk melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan untuk selalu berpedoman dengan prinsip 3S (Senyum, Sapa, Salam) saat melakukan penyetopan terhadap pengendara roda dua (R2) dan roda empat (R4).
Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan razia cipta kondisi di Jalan Lintas Batang Angkola – Padangsidempuan, yang diikuti oleh 14 personel Polsek Batang Angkola. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menciptakan situasi aman dan kondusif, sekaligus memberikan himbauan kepada pengguna kendaraan agar selalu berhati-hati saat berkendara, tidak melakukan balap liar, dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas. Selain itu, masyarakat juga diingatkan untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada Serentak 2024.
Hasil kegiatan menunjukkan bahwa masyarakat mengucapkan terima kasih atas kehadiran Polri di tengah mereka. Situasi aman dan kondusif terjaga selama kegiatan berlangsung, dan kegiatan selesai pada pukul 23.00 WIB.
Komentar