Tapanuli Selatan – Untuk menciptakan rasa aman dan mencegah gangguan kamtibmas, personel Polsek Batangtoru melaksanakan patroli dan pengaturan lalu lintas (gatur lalin) di kawasan Pusat Pasar Batangtoru, Kecamatan Batangtoru, Kabupaten Tapanuli Selatan, pada Jumat (04/04/2025) sekitar pukul 10.00 WIB.
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Ps. Kanit Samapta Polsek Batangtoru, BRIPKA M. Saleh, bersama Bhabinkamtibmas AIPDA Zeda Zega, S.H. Kehadiran polisi di lokasi pasar ini merupakan bentuk nyata pelayanan Polri kepada masyarakat.
“Patroli ini tidak hanya untuk menciptakan rasa aman, tetapi juga mengantisipasi kemacetan lalu lintas yang sering terjadi pada hari pasar. Kehadiran kami di sini sebagai bentuk pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat,” ujar BRIPKA M. Saleh.
Dalam pelaksanaannya, personel Polsek Batangtoru turut mengatur arus lalu lintas yang mulai padat akibat aktivitas jual beli di pusat pasar. Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada warga, khususnya anak-anak, untuk tidak bermain-main dengan senjata mainan yang menyerupai tembakan, guna mencegah kesalahpahaman dan potensi gangguan keamanan.
Tak hanya itu, patroli juga ditujukan sebagai upaya preventif terhadap potensi kejahatan, seperti pencurian, curas, dan curanmor (3C) yang kerap mengintai saat keramaian pasar berlangsung.
Dengan adanya kehadiran personel Polri di tengah masyarakat, suasana pasar Batangtoru terpantau tertib dan aman. Warga pun menyambut baik langkah ini dan mengaku merasa lebih nyaman dalam menjalankan aktivitas.
Kegiatan berjalan dengan lancar tanpa adanya gangguan, menegaskan komitmen Polsek Batangtoru dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah hukumnya.