TAPANULI SELATAN – Dalam rangka pengamanan (Pam) malam tahun baru 2025, jajaran Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) terus memperketat Patroli di sekitar wilayah Kecamatan Batang Toru, pada Selasa (31/12/2024).
Pelaksanaan Patroli yang dipimpin Kanit I Pidum Sat Reskrim Polres Tapsel, Ipda Bambang Rahmadi, SSos, ini memfokuskan pengamanan di sejumlah Gereja yang sedang melaksanakan ibadah di malam pergantian tahun.
“Gereja tersebut antara lain, HKBP Padang Lancat, HKBP Resort Batang Toru, dan GKPA Batang Toru,” ungkap Ipda Bambang.
Usai menyambangi sejumlah Gereja tersebut, lanjut Kanit, pihaknya juga melakukan kunjungan ke Warung Rizkillah di Batang Toru. Di sana, personel memberi imbauan kepada para pengunjung yang menunggu detik-detik pergantian tahun.
Pihaknya meminta agar masyarakat tetap menjaga barang bawaan serta putra-putrinya, demi keamanan dan ketertiban saat melaksanakan libur tahun baru, demi terciptanya rasa keamanan dan kenyamanan bersama.
“Dan, apabila ada hal-hal yang bertentangan dengan hukum atau menganggu situasi Kamtibmas di sekitaran Batang Toru, agar kiranya segera melapor ke Pos Polisi terdekat atau menghubungi call center 110,” pinta Kanit.
Terpisah, Pendeta Gereja HKBP Padang Lancat, Pdt Junaidi Ritonga, STh, mengapresiasi kegiatan Tim Patroli Polres Tapsel. Dengan hadirnya Tim Patroli di tengah-tengah perayaan malam tahun baru, menurutnya akan dapat memberi rasa aman.
“Serta, meminimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas di wilkum Polres Tapsel seperti, mengantisipasi terjadinya tindak pidana pencurian maupun kriminalitas lainnya,” ucapnya.
Dengan adanya Patroli ini, harapannya juga dapat mempersempit ruang gerak para pelaku kriminal. Sehingga, tidak ada ditemukan aksi-aksi yang dapat mengganggu Kamtibmas. Sejauh ini, kegiatan peribadatan berjalan dengan baik dan situasi Kamtibmas aman.
“Umumnya, masyarakat merasa aman, dan aktivitas di malam tahun baru juga berjalan lancar,” tandasnya.