Dua Motor Tanpa TNKB Bertabrakan di Tapsel, Satu Pengendara Tewas di TKP

TAPANULI SELATAN – Seorang pengemudi sepeda motor Honda Beat tanpa TNKB, Borkat Akbar, 20 tahun, meninggal dunia di TKP usai terlibat kecelakaan maut, pada Senin (24/03/2025) malam.

Warga Kelurahan Padang Matinggi Lestari, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan ini meninggal, usai dihantam pengemudi Suzuki Satria F yang juga tanpa TNKB, Herman Sah, 19 tahun.

“Herman, merupakan warga Desa Manunggang Jae, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara,” terang Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel), AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, melalui Kasat Lantas, AKP Danil Saragih, SH, MH, pada Selasa (25/03/2025) malam.

Kata Kasat, kecelakaan maut ini terjadi di Jalinsum Km 13-14 Jurusan Padangsidimpuan-Panyabungan atau tepatnya di Kelurahan Bintuju, Kecamatan Angkola Muara Tais, Kabupaten Tapsel.

Kasat memaparkan, awalnya Herman datang dari arah Panyabungan ke Padangsidimpuan. Setiba di TKP atau di Kelurahan Bintuju, Herman hendak mendahului kendaraan yang berada di depannya.

“Dan saat sedang mendahului, tiba-tiba datang dari arah yang berlawanan satu unit sepeda motor Honda Beat tanpa TKBP yang dikemudikan Almarhum Borkat,” imbuh Kasat.

Tabrakan pun tak terelakkan. Akibat dari kejadian tersebut, Borkat meninggal dunia di TKP. Sedangkan Herman, mengalami luka-luka dan dibawa ke RSUD Pintu Padang, Kecamatan Batang Angkola, Kabupaten Tapsel.

“Saat ini, kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah diamankan di Pos Lantas Batang Angkola Polres Tapsel,” ucap Kasat.

Dalam kesempatan ini, Kasat juga mengimbau ke segenap masyarakat pengguna jalan agar tetap waspada selama berkendara. Pastikan saat berkendara, kondisi fisik dalam keadaan prima.

“Begitu juga dengan kondisi kendaraan, juga harus laik jalan. Serta, tetap utamakanlah keselamatan daripada kecepatan. Karena, keluarga dan saudara kita menunggu di Rumah,” pungkas Kasat menutup

Komentar