Cegah Judi Online, Propam Polda Sumut periksa HP dan Sikap Tampang Personil Polres Tapsel

TAPANULI SELATAN – Guna mencegah Maraknya Tindak Pidana akibat Judi Online (Judol) , Bidang Propam Polda Sumut yang dipimpin oleh AKP OSTO SIMANJUNTAK lakukan pemeriksaan HP personil Polres Tapsel dan Sikap Tampang, bertempat di Lapangan Apel Polres Tapanuli Selatan, Rabu (20/11/24)

Dalam pemeriksaan ini, Team Bidang Propam tidak menemukan Riwayat atau Akun Judi Online di HP Personil namun Sikap Tampang dari Penampilan personil masih ada ditemukan tidak sesuai ketentuan (rambut panjang)

Personil Polres Tapsel terus berkomitmen tidak akan turut campur dalam permainan Judi Online maupun Judi Darat seperti yang telah di gelorakan Kapolres Tapsel AKBP YASIR AHMADI, SIK. MH Jihad terhadap Narkoba dan Judi Online

Team Bidang Propam Polda Sumut menyampaikan pentingnya menjaga integritas Polri dan Etika Profesi dalam menggunakan Media Sosial

Lebih jauh Ketua Team AKP OSTO SIMANJUNTAK mengatakan “Kegiatan ini dilaksanakan guna mendukung Program Presiden Republik Indonesia
Asta Cita terkait pemberantasan Judi Online dan Narkoba.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolres KOMPOL RAPI PINAKRI, SH. SIK. MH , Kabag OPS KOMPOL ABDI ABDULLAH, SH, Para Kasat , Kasi Propam dan Personel Propam lainnya

Komentar