Bhabinkamtibmas Polsek Padang Bolak Tingkatkan Sinergi Pasca Pilkada 2024

Paluta – Pada hari Selasa, 3 Desember 2024, sekitar pukul 11.40 WIB, Bhabinkamtibmas Polsek Padang Bolak, AIPTU Sayaman Siregar, melaksanakan sambang ke Kantor Kelurahan Pasar Gunung Tua, Kecamatan Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta). Dalam kesempatan tersebut, AIPTU Sayaman Siregar bertatap muka dengan Lurah Pasar Gunung Tua, Ardi Syahbana, beserta staf kelurahan, serta Babinsa Koramil 05 Padang Bolak, Sertu Andi Sukisna dan Sertu H. Dalimunthe.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturrahim dan membangun sinergitas antara Polri, aparat kelurahan, dan TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Pasar Gunung Tua pasca Pilkada 2024.

Dalam pertemuan tersebut, AIPTU Sayaman Siregar menyampaikan pentingnya menjaga keharmonisan dan bekerja sama untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di masyarakat setelah Pilkada. “Kami, bersama aparat kelurahan dan Babinsa, memiliki peran besar dalam memastikan keamanan dan ketertiban pasca Pilkada. Mari kita sinergikan upaya kita untuk menjaga situasi tetap stabil,” ujarnya.

Hasil kegiatan ini adalah meningkatnya kehadiran Polri di tengah masyarakat dan terjalinnya sinergitas yang lebih kuat antara Bhabinkamtibmas, aparat kelurahan, dan Babinsa. Sinergi ini diharapkan dapat mewujudkan keamanan dan ketertiban di Pasar Gunung Tua, serta menjaga situasi yang kondusif pasca Pilkada 2024.