TAPANULI SELATAN – Mengawali tugas Operasi (Ops) Lilin Toba 2024, Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel), AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, dan rombongan melaksanakan pengecekan Pos Pengamanan (Pam) Aek Sijorni, Senin (23/12/2024).
Tampak mendampingi Kapolres antara lain, Kabag Ops Polres Tapsel Kompol Abdi Abdillah, SH, Kasat Intelkam Iptu Oloan Lubis, SH, Kasat Lantas AKP Danil Saragih, SH, MH, Kapolsek Batang Angkola AKP Arma Ginda Harahap, SH, dan personel gabungan Pos Pam Aek Sijorni lainnya.
Setiba di lokasi, Kapolsek beserta personel lainnya, menjelaskan situasi terkini Pos Pam Aek Sijorni. Kemudian, Kapolres juga mengecek kelengkapan sarana dan prasarana penunjang pada Ops Lilin Toba 2024.
Usai pengecekan, Kapolres menyebut bahwa, tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk mengecek langsung kesiapan pengamanan menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Selain itu, kunjungan ini juga dalam rangka memberi semangat ke personel yang bertugas.
“Harapan kami, para personel dapat senantiasa meningkatkan kewaspadaan dan keamanan dalam menjalankan tugas serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru,” harap Kapolres.
Kapolres berharap, dengan maksimalnya tugas pelayanan pada Pos Pam Aek Sijorni, pelaksanaan pengamanan Nataru dapat berjalan dengan aman dan lancar. Kapolres juga mengimbau ke masyarakat yang melakukan perjalanan, agar tetap mengutamakan keselamatan.
“Jika dalam perjalanan mengalami kelelahan, silahkan beristirahat di Pos Pam Aek Sijorni. Kami siap melayani anda,” tandas Kapolres.